Jumat, 03 Februari 2012

Tips Aksesoris Emas Agar Berkilau



Aksesoris yang terbuat dari emas bersifat lebih tahan lama dan cocok digunakan sehari-hari. Meskipun tidak menutup kemungkinan bakal pudarnya warna dari aksesoris tersebut. Beberapa tips agar aksesoris dari emas ini bisa terlihat tetap indah adalah sebagai berikut:

1. Pisahkan aksesoris dari emas ini dengan aksesoris non-emas, hindari kontak langsung dengan sinar matahari bila tidak digunakan.

2. Gunakan kain lembut, bebas serat dan tidak kasar pada saat membersihkan aksesoris ini.

3. Bila berwarna pudar aksesoris dari emas ini dibawa ke toko perhiasan / aksesoris untuk dibersihkan oleh ahlinya.

4. Jika kita tidak sempat pergi ke toko perhiasan, kita dapat membersihkan sendiri. Caranya dengan merendam aksesoris emas ke dalam larutan gelas air hangat yang diberi beberapa tetes sabun lembut. Gunakan sikat berbulu halus untuk membersihkan, sikat perlahan, dan bilas dengan air hangat, kemudian keringkan dengan kain lembut.

Mudah kan tips merawat aksesoris emas agar tetap berkilau walau sering digunakan. Selamat mencoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar